Halaman

Selasa, 22 Maret 2011

Four Gift


Title: Four Gift/Nu Wang Bu Xia Ban

Episode: 15

Opening themesong: 24 xiao shi feng kuang by Nylon Chen

Ending themesong: Zhi jian by Nicholas Teo

Cast:

Lee Kang Yi as Zhang Ruo Tian

Cynthia Wang as Zhang Ruo Wei/vivian

Jozie Lu as Zhang Ruo Yi

Suki Low as Zhang Ruo Yu

Xiu Jie Kai as Tong Jia Liang

Nicholas Teo as Ren Shao Ting

Nylon Chen as Josh

Andrew Tan as Li Yu Xiang

Lene Lai as Que Zhu Er

Huang Jian Wei as Yang Jin Long

Tuang Zhang memiliki 4 putri yaitu putri pertama bernama Ruo Tian yg bekerja jaksa/polisi, putri kedua Ruo Wei adlh wakil ketua editor majalah fashion LA CITTA, putri ketiga Ruo Yi adlh seorang manager perusahaan manajemen sedangkan putri keempat masih sekolah diluar, dan mereka semua sibuk dgn pekerjaan masing2 tak pernah tinggal dirumah menemani ayahnya namun semenjak ayah mereka sakit mereka pun mau tak mau terpaksa harus pindah kembali kerumah untuk merawat ayahnya. Sebelum ibu mereka meninggal, di hari ulangtahun pernikahan ortunya yg ke 38, ibu mereka memberi hadiah utk masing2 putrinya. Ruo Tian mendapat sapu tangan berharap kehidupannya bisa seperti sapu tangan, Ruo Wei mendapat cermin agar bisa menghadapi diri sendiri yg sebenarnya, Ruo Yi mendapat bagasi agar penuh dengan kebebasan yg sebenarnya, sedangkan Ruo Yu mendapat pena yg melambangkan kecerdasan.

Tong Jia Liang, Ren Shao Ting dan Yang Jin Long dulunya adalah sahabat karib namun karena Irene akhirnya persahabatan mereka jadi putus hingga timbul rasa dendam, benci dan kesalah pahaman pada diri mereka. Dan setelah beberapa tahun berlalu, Shao Ting sudah menjadi seorang desainer fashion seni internasional yg sangat terkenal di Malaysia sedangkan Jia Liang telah menjadi seorang polisi, rekan kerja Ruo Tian namun ia harus menangkap sahabatnya sendiri yaitu Jin Long yang kini jadi penjahat dan buronan polisi.

Ruo Wei dibandingkan dengan saudara2nya, ia merupakan seorang gadis yg cantik, penuh percaya diri dan selalu membanggakan dirinya sendiri, bahkan tak akan ada seorang pria pun yg tdk takluk padanya termasuk klien, dan bahkan ia telah menjadi ratu ditempatnya bekerja. Karena itu ia pun pergi ke Malaysia untuk menemui Ren Shao Ting untuk mengundangnya menghadiri universitas Sheng Li acara sekolah 30thn, Shao Ting yg terkenal sangat sulit diundang dan jarang muncul namun dgn menggunakan taktik, akhirnya Ruo Wei berhasil mengundangnya datang ke Taiwan. Namun lama kelamaan Ruo Wei malah jatuh cinta pada Shao Ting tp belakangan ia tahu kalau ternyata adiknya Ruo Yi jg mencintai Shao Ting. Ruo Yi yg selama ini selalu menurut dan mengalah akhirnya tdk mau mengalah lagi dan beranggapan kalau kakaknya Ruo Wei itu tdk pernah serius dgn pria hanya mempermainkan pria saja, akhirnya mereka berdua pun berusaha mengejar Shao Ting.

Namun karena sama sekali tdk mendapat respon dr Shao Ting akhirnya Ruo Wei memilih menyerah dan mengalah untuk adiknya lalu menjauhinya. Tapi perubahan sikap Ruo Wei yg menjadi dingin akhirnya membuat Shao Ting jd sedih. Ruo Yi yg tahu kalau Shao Ting mencintai Ruo Wei akhirnya pun memilih mundur. Saat hubungan Ruo Wei dan Shao Ting membaik dan memutuskan utk menikah ternyata Shao Ting malah tdk datang ke pernikahan krn diancam oleh Zhu Er yg hendak bunuh diri akhrnya pernikahan mereka pun batal. Ruo Wei yg sakit hati akhrnya mengakhiri hubungan mereka dan saat perusahaannya menugaskannya ke Malaysia, Shao Ting demi merebut kembali cinta Ruo Wei pun pergi mengejarnya sampai ke Malaysia.

Di Malaysia ada sebuah kisah jika ada kata2 apa yang mau dikatakan kpd kekasih maka harus mengatakannya sebelum matahari terbenam, Shao Ting yg ingin menjelaskan kesalahpahaman ini malah tdk diberi kesempatan oleh Ruo Wei karena itu ia pun mencoba melamar Ruo Wei sekali lagi dan akan terus menunggu kedatangannya di gereja besok sebelum matahari terbenam dgn mengenakan gaun pengatin. Apakah Ruo Wei akan datang ke gereja sebelum matahari terbenam?


Tidak ada komentar:

Posting Komentar